Tips Review Harga dan Spesifikasi Smartphone Terbaru

Kamis, 20 Maret 2014

Spesifikasi Lengkap Acer Liquid E3

acer liquid E3 merupakan smartphone layar HD terbaru yang telah dilengkapi dengan kamera berkapasitas 13 MP dengan harga yang cukup merogoh kocek agak dalam. smartphone ini sudah cukup terlihat dari namanya yakni merupakan hasil pabrikan elektronik papan atas dunia Acer. produk terbaru dari acer ini juga memiliki spesifikasi dan performa yang lumayan tangguh. untuk melihat spesifikasinya mari simak ulasannya  berikut ini


Desain
acer liquid E3 didesain dengan sangat premium, ukurannya juga sangat pas ditangan dengan ukuran 136 x 68 x 9 mm atau setara dengan ukuran 5.35 x 2.68 x 0.35 inch dengan bobot keseluruhan perangkat mencapai 134 gram. dengan begitu sagnat pas dan tidak terlalu berat dalam genggaman anda. dari segi display acer liquid E3 telah memiliki layar berteknologi IPS LCD capasitive touchscreen dengan kedalaman warna mencapai 16 juta warna. resolusi layar yang diberikan juga cukup besar yakni berukuran 720 x 1280 pixel dengan bentang layar berukuran 4.7 inch.

Kinerja
untuk memberikan performa yang sangat maksimal smartphone acer liquid E3 ini telah dilengkapi dengan prosesor quad core dengan kecepatan pemrosesan data mencapai 1.2 GHz. dan untuk menunjang kinerja dari samrtphone ini telah dilengkapi dengan chipset mediatek MT6589. serta untuk mendapatkan kualitas gambar yang terbaik juga telah diberikan prosesor grafis menggunakan PowerVR SGX544. di sisi sistem operasi smartphone tangguh ini juga telah menggunakan sistem operasi yang masih baru yakni android versi 4.2.2 jelly bean.

Memori
kapasitas memori yang disediakan juga sudah sangat memenuhi bahkan dapat mengimbangi kinerja dari smartphone acer liquid E3 ini dengan kapasitas 1 GB ram. sedangkan untuk media penyimpanannya mampu untuk memberikan daya tampung data sampai dengan 4GB. tidak hanya memori internal yang besar tersebut saja karena anda masih dapat menambah kapasitas media penyimpanannya dengan menggunakan micro SD. kapasitas maksimum memori eksternalnya jgua sangat mengagumkan yakn imencapai 32 GB.

Kamera
untuk kamera smartphone acer liquid E3 dilengkapi dengan lensa yang berkekuatan 13 MP dengan resolusi maksimum sebesar 4160 x 3120 pixel. dan untuk kamera sekundernya telah dilengkapi dengan lensa berkekuatan 2 MP.
Facebook Twitter Google+

Back To Top